Jokowi dan Ahok, Mako Brimob, Jakarta @2017, Doc. Kabarnas. |
Kini, Ahok tengah menjalani masa tahanannya di Rutan Mako Brimob, Depok atas kasus yang menjeratnya.
Seperti yang telah diketahui oleh para pembaca KabarNas.com, Ahok terseret ke dalam jeruji besi setelah tersandung kasus penodaan agama.
Sampai dengan saat ini, sebagai sahabat dekat Ahok, Presiden Jokowi belum menjenguknya sekalipun di rutan.
Hal ini sebenarnya dimaklumi oleh sejumlah kalangan masyarakat karena menilai bahwa tidak etis bila seorang pemimpin negara seperti Jokowi menjenguk seorang narapidana dengan kasus penodaan agama.
Menjaga Ketentraman Indonesia
Adapun kalau dibahas mengenai perkiraan alasan dari Presiden Jokowi tak mau menjenguk Ahok yang merupakan sahabatnya itu adalah agar bisa menjaga ketentraman Indonesia.
Jokowi tak ingin hal tersebut dimanfaatkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Apalagi mengingat bahwa sekarang ini sedang jamannya "Goreng menggoreng".
Isu apapun, selama masih bisa diangkat, pasti akan digoreng hingga yang tadinya 'adem ayem' menjadi sangat panas dan bergairah.
Jokowi Jenguk Ahok di Rutan
Apabila seorang Presiden Jokowi menjenguk Ahok di rumah tahanan Mako Brimob, Depok. Apa yang akan terjadi selanjutnya?
Komunitas dan golongan tertentu pasti akan memanfaatkannya sebagai senjata yang ampuh untuk bisa melakukan penyerangan terhadap Jokowi.
Mengingat bahwa sebentar lagi akan berlangsung ajang paling nomor satu di Indonesia, yaitu Pemilihan Presiden 2019 (Pilpres) mendatang.
Kalau kita mau sedikit mengingat, beberapa waktu lalu, Jokowi telah mendapatkan ragam serangan dari lawan politiknya.
Mulai dari isu keluarga PKI, anti agama tertentu, penggunaan dana haji yang tidak tepat, serta isu-isu negatif lainnya.
Hal ini tentu membuat beliau sadar bahwa dirinya tengah menjadi incaran dari mereka yang tengah mengincar kursi kepemimpinan nomor satu di Indonesia.
Di sinilah kepintaran dari seorang Jokowi dalam bersikap kembali teruji. Ia harus bisa menahan rasa sedihnya saat tak bisa menjenguk sahabat sendiri yang tengah menjalani masa sulit. Namun, keduanya sama-sama saling memahami antara satu sama yang lainnya.
Inilah yang dinamakan sebuah "Persahabatan Sejati".
Sumber : OPINI ASLI KABARNAS... DISINI
(mk)
No comments:
Post a Comment